Article

Transformasi Digital bagi Bisnis dengan Red Hat OpenStack Platform 16

2 min Read

Pada tanggal 20 Februari lalu, Red Hat sebagai penyedia solusi open source mengumumkan perilisan versi terbaru dari Red Hat OpenStack Platform, solusi Infrastructure-as-a-Service (IaaS) yang skalabel dan agile, yaitu Red Hat OpenStack Platform 16. Versi ke-16 ini, memiliki lebih dari 1,000 perbaikan dan fitur baru yang akan menjadi fondasi bagi workload perusahaan yang datang dari IaaS yang terprogram untuk hybrid dan private cloud, pengembang dan produksi cloud dan aplikasi cloud-native, seperti network functions virtualization (NFV), edge computing, Artificial Intelligence (AI), dan Machine Learning (ML).

Dibangun dengan pondasi Red Hat Enterprise Linux 8, platform enterprise Linux terdepan di dunia, Red Hat OpenStack Platform 16 didesain untuk membantu perusahaan lebih cepat berinovasi dengan disrupsi yang minim. Versi platform terbaru yang ada menambahkan dukungan lifecycle yang panjang dan baik, fitur konsolidasi yang lengkap, serta komitmen baru untuk memberikan inovasi komunitas secara berkala agar sama seperti fitur perusahaan (enterprise) melalui perilisan stream. Platform ini menggabungkan perilisan OpenStack community, yaitu “Rocky”, “Stein” and “Train” dengan sisi terbaik dari Red Hat OpenStack Platform versi 14 dan 15.

Dengan Red Hat OpenStack Platform 16, perusahaan dapat lebih efektif mengubah infrastruktur IT mereka menjadi agile, efisien, dan lingkungan yang inovatif agar siap untuk kesempatan yang timbul di era ekonomi digital saat ini. Didesain secara modular, platform ini mengoptimisasi operasional IT untuk aplikasi tradisional yang ada sambil menjadi fondasi bagi pengembangan dan deployment aplikasi cloud-native.

Fitur-Fitur Red Hat OpenStack Platform 16

Adapun fitur-fitur yang dimiliki Red Hat OpenStack Platform 16 adalah sebagai berikut:

Multi-cell deployment menggunakan Cells v2

OpenStack Compute dijalankan dengan cells secara default. Anda bisa mengkonfigurasi deployment yang lebih besar agar menggunakan banyak cell, setiap cell dengan compute nodes dan database yang spesifik. Layanan global mengontrol dan operasional fail-safe, serta pembagian cell untuk membantu meningkatkan keamanan dan proses isolasi.

Colocation terkait pinned dan floating instances di satu host yang sama

Anda dapat menjadwalkan instances dengan pinned CPU di host yang sama dengan instances yang menggunakan floating CPU.

Internal API open virtual network (OVN) dengan dukungan TLS/SSL

Red Hat OpenStack Platform 16 mendukung enkripsi traffic API internal untuk OVN menggunakan Transport Layer Security (TLS).

Deployment OVN di jaringan IPv6

Red Hat OpenStack Platform 16 mendukung deployment OVN di jaringan IPv6.

Manajamen extended bandwidth melalui Quality of Service (QoS)

Di versi OpenStack terbaru ini, fitur yang ada termasuk manajemen QoS yang memungkinkan para administrator IT mengatur bandwidth maksimum dan minimum, serta penjadwalan yang sadar akan bandwidth yang tersedia. Hal ini membantu bisnis menghindari komitmen berlebihan terhadap NIC, mengingat setiap virtual machine mengkonsumsi bandwidth QoS. Maka, Nova scheduler tidak memberikan komitmen berlebihan terhadap neutron fisik NIC.

Pemantauan OpenStack cloud yang bisa diukur

Untuk perusahaan besar, melakukan network functions virtualization infrastructure (NFVi) yang membutuhkan telemetri end-to-end dan metrik secara real-time yang bisa diskala. Kemampuan ini dapat memonitor fondasi infrastruktur, seperti nodes, GPU, jaringan dan layanan cloud dengan latency rendah menggunakan Prometheus, AMQP, dan teknologi open source lainnya.

Dengan semua fitur di atas, tak heran apabila Red Hat OpenStack Platform 16 dapat membantu bisnis menjadi lebih agile dan mempercepat proses transformasi digital. Bagi bisnis di Indonesia, produk ini bisa didapatkan melalui Inovasi Informatika Indonesia (i3).

Sebagai authorized partner dari Red Hat, kami mampu membantu Anda memanfaatkan Red Hat OpenStack Platform 16 dengan benar agar bisnis Anda bisa lebih efisien dan agile.

Untuk info lebih lengkap mengenai solusi cloud dari i3, Anda dapat menghubungi langsung tim sales kami melalui halaman Contact Us.

Table of Contents

Share this article
Scroll to Top